Terima kasih banyak telah berkunjung.

Selamat datang di website: www.harisprasetyo.web.id

Wednesday, September 23, 2020

Kebutuhan Pembelajaran Sekolah Di Masa Pandemi - Tips Memilih Laptop Untuk Kalangan Anak Remaja SD/SMP/SMA

 Assalamualaikum Wr. Wb.

Dimasa pandemi ini sebagian besar organisasi, perusahaan maupun sekolah dan perguruan tinggi telah memberlakukan bekerja dan belajar dari rumah, oleh sebab itu banyak karyawan dan para anak sekolah harus terus berpartisipasi dan produktif dari rumah, banyak alat-alat elektronika yang digunakan khususnya adalah komputer desktop dan laptop. 

Laptop & Komputer Desktop

Sebagian besar orang telah memiliki alat elektronik ini yang dapat digunakan setiap harinya, sebagaimana alat komputer desktop dan laptop pengertiannya sebagai berikut:

  • Komputer desktop, komputer desktop atau dalam bahasa inggris disebut juga Personal Computer, komputer ini sudah lama muncul dikalangan masyarakat yang digunakan untuk bekerja, menulis dokumen sampai memainkan game sekaligus, komputer desktop ini hanya saja bentuknya yang besar dan memiliki komponen yang terpisah antara monitor dan CPU, dimasa pandemi komputer desktop dapat digunakan sebagaimana mestinya untuk keperluan belajar dan bekerja namun hanya saja tidak bisa dibawa-bawa keluar rumah dan jika listrik padam maka komputer desktop tidak memiliki daya untuk menyala kembali, leh sebab itu jika memiliki komputer desktop dirumah anda harus menyiapkan alat tambahan yaitu UPS sebagai baterai untuk menghidupi komputer tersebut.
Komputer Desktop
  • Komputer Laptop, komputer laptop atau dalam bahasa inggris disebut juga Notebook, komputer jenis ini sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat, bentuknya yang tipis, mudah dibawa dan memiliki spesifikasi cukup mumpuni, dalam masa pandemi benyakan masyarakat menggunakan laptop untuk bekerja sekaligus belajar dari rumah, kenapa? Karena laptop banyak sekali dijumpai di perkotaan dan pedesaan yang masih bisa dilalui kendaraan besar, peminat masyarakat terhadap laptop sangat tinggi dari tahun ke tahun terus bertambah, apalagi laptop tidak memakan banyak tempat di rumah serta tida perlu khawatir lagi jika listrik padam dikarenakan sudah memiliki daya baterai didalamnya
Komputer Laptop

Dari kebanyakan orang memilih laptop sebagai solusi untuk tetap produktif di masa pandemi ini ada beberapa tips untuk anda memilih laptop sesuai kebutuhan kerja maupun sekolah, berikut keterangannya:
  • Untuk Karyawan Yang Masih Bekerja
Dikalangan karyawan ada beberapa jenis laptop yang dapat dimiliki namun jika karyawan tersebut bekerja sebagai programer maka spesifikasi laptop tentu saja memiliki spesifikasi yang tinggi dan jika karyawan tersebut  bekerja sebagai administrasi perkantoran maka tentu spesifikasi laptop yang tidak terlalu tinggi

Spesifikasi yang rekomendasi digunakan oleh karyawan programer dan desainer yaitu:
  1. Minimal Processor yang digunakan sudah jenis quad core terbaru, kenapa harus memiliki processor quad core? Karena untuk sebuah aplikasi programing membutuhkan tenaga processor untuk compiling program, semakin cepat processor maka semakin baik pula program berjalan
  2. Minimal memiliki kapasitas penyimpanan SSD 512TB, kenapa harus memilih penyimpanan SSD 512TB? Karena aplikasi pembuatan program membutuhkan kapasitas yang besar ditambah kapasitas tersebut berjenis SSD agar dapat memaksimalkan waktu booting dan membuka program secara lancar dan cepat.
  3. Minimal memiliki RAM 8GB dan versi terbaru, pada umumnya RAM dapat digunakan sesuai program yang digunakan, misalkan untuk aplikasi pembuatan program ini saat dibuka membutuhkan setidaknya 4GB dari RAM, maka kita harus memilih kapasitas RAM diatas 4GB dikarenakan sistem operasi juga membutuhkan space RAM yang cukup besar yaitu sampai 2GB, jadi gunakan sesuai kebutuhan program yang digunakan dan jangan memilih memori RAM yang rendah dari program yang kita miliki.
Spesifikasi yang rekomendasi digunakan oleh karyawan administrasi perkantoran yaitu:
  1. Minimal processor yang digunakan adalah quad core agar komputer dapat bekerja secara lancar  dalam proses pengoperasian administrasi perkantoran maka processor quad core adalah yang direkomendasikan dan gunakan processor yang generasi terbaru sehingga pemakaian perangkat lunak pada program administrasi perkantoran tidak mengalami hang.
  2. Minimal miliki kapasitas HDD 1TB, dalam administrasi perkantoran sebagian besar karyawan butuh penyimpanan data yang besar untuk menyimpan dokumentasi serta gambar-gambar foto dokumentasi, sangat direkomendasikan agar penyimpanan tidak kurang dari 1TB
  3. Minimal memiliki RAM 4GB dengan generasi terbaru, RAM 4GB cukup untuk kebutuhan kantor serta dapat menghemat biaya.
Spesifikasi yang rekomendasi digunakan oleh pelajar sekolah dan mahasiswa yaitu:
  1. Minimal processor yang digunakan adalah dual core terbaru, processor ini rekomendasi untuk para pelajar yang hanya menjalankan program dokumen ataupun saat pengetikan artikel di komputer
  2. Minimal kapasitas HDD adalah 500GB, kapasitas 500GB sangat cukup untuk kalangan pelajar apalagi data-data artikel berbentuk dokumen yang disimpan tidak terlalu besar.
  3. Minimal RAM yang digunakan berkapasitas 4GB, kapasitas RAM 4GB masih sangat rekomendasi dengan versi yang terbaru dan sangat menunjang aktifitas pengetikan dokumen bagi pelajar
Note: Untuk pelajar yang mengambil bidang desainer dan programer dapat disesuaikan spesifikasinya dengan karyawan perkantoran yang bekerja di bidang yang sama.

Demikian tips memilih laptop sesuai kebutuhan saat pandemi Covid-19 ini agar tetap bisa produktif dari rumah dan agar tetap bisa menunjang pembelajaran sekolah dari rumah. Terima kasih.


No comments:

Post a Comment

Komentar Diperlukan Untuk Bila Kurang Paham Atau Ingin Bertanya Seputar Artikel Yang Dibaca...